Jumat, 06 Oktober 2017

5 Hal Ini Akan Kamu Alami Jika Sudah Lama Menjomblo

Terlalu lama menyendiri bisa membuatmu terbiasa sendiri. Tetapi itu juga bisa melatihmu untuk jadi lebih mandiri dan mengandalkan diri sendiri. Tapi, kalau kelamaan bisa-bisa kamu jadi lupa untuk mencari pasangan dan lupa caranya menjalin hubungan.

Kalau kamu sudah lama jomblo, mau nggak mau 5 hal ini bakal terjadi sama kamu. Jika kamu sudah merasakannya, maka itu tandanya kamu harus segera menjalin hubungan dengan seseorang. Jangan kamu anggap sepele yaa! nantinya kamu malah akan jadi malas pacaran seumur hidup lho hihihi Yuk, simak artikel berikut ini!

5. Teman sampai sahabatmu sudah nyerah mencarikan pendamping buat kamu

Karena mereka tau itu nggak akan berhasil, mereka menyerah. Kamu juga jadi sosok yang nggak terlalu memedulikan pasangan. Kamu hanya sibuk dengan karir dan karir dan menyenangkan dirimu sendiri.

4. Sudah kebal dengan pertanyaan orang lain tentang statusmu


Ditanya soal status sudah menjadi hal biasa bagimu, dan kamu pun menanggapinya dengan biasa saja. Awalnya kamu mungkin sebal tapi karena sudah terlalu sering kamu jadi sangat-sangat biasa dan kebal. Kamu akan menganggap kalau mereka hanya sekedar bercanda dan kamu nggak harus ambil pusing atau memikirkannya.

3. Akan merasa kaku disaat berkenalan


Karena kamu sudah sangat terbiasa sendiri dan sudah lama sekali terakhir kamu berpacaran. Kamu jadi kaku bahkan canggung jika berkenalan dengan sosok baru yang mencoba mengambil perhatianmu. Pada akhirnya, kamu malah akan menjauhinya karena nggak nyaman dengan kecanggunganmu sendiri.

2. Berpikir kalau cinta bukanlah hal yang penting


Pikiranmu tentang cinta juga akan berubah. Bagimu, yang penting adalah kamu menjalani hidupmu dengan baik dan bahagia. Kamu sibuk mencapai segala yang ingin kamu capai dalam hidup sampai lupa bahwa cinta itu juga penting.

1. Merasa sendiri akan jauh lebih baik


Jika kamu merasakan kalau sendiri lebih nyaman daripada punya pasangan tanda kamu sudah berada puncak titik masa jomblo kamu. dalam hal ini kamu akan berpikiran kalau mempunyai pasangan selalu dikekang dan diatur padahal nyata nggak lho, peran pasangan akan membantu kamu dan mengawasi kamu tentang hal baik ataupun yang buruk.

Nah, itu dia 5 tanda yang akan kamu alami jika terlalu menjomblo, nggak usah malu apalagi sampai nggak pede, cobalah bersikap baik kepada siapapun pasti nanti ada yang naksir kok hihihi :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar