Jumat, 11 Mei 2018

Cewek Wajib Baca! 5 Cara Pendekatan Emosional Disaat Si Dia Menjauhimu

Terkadang cowok tidaklah mudah bercerita segala permasalahannya kepada orang lain meskipun itu pasangannya sendiri. Dia akan berubah terlihat lebih diam, menjauh atau mudah tersinggung terkadang membuatmu resah dan itu akan membuat kamu menjadi bertanya-tanya sebenarnya apa yang terjadi padanya.

Nah, cobalah lakukan beberapa pendekatan di bawah ini dengan cara melakukan pendekatan emosional terhadap si dia.

5. Beri dia dukungan dalam situasi apapun


Tindakan ini akan memberikannya kekuatan lebih dalam menghadapi permasalahannya. Memberikan dia ruang untuk berpikir adalah salah satu bentuk dukungan sederhana atas masalah yang menimpanya.

4. Selalu terbuka dalam kondisi apapun


Secara tidak langsung dengan caramu seperti ini akan mengajarinya untuk tidak menutup diri. Akhirnya kalian menjadi lebih tahu pribadi masing-masing dan mudah terhubung secara emosional satu sama lain.

3. Jangan terburu-buru meminta dia untuk bercerita


Dengarkan apa yang sedang diutarakannya dan jangan terburu-buru menawarkan sebuah solusi. Apabila dia memintanya, barulah utarakan pendapatmu kepadanya. Bicara dari hati ke hati seperti ini akan membuat kalian terhubung secara fisik maupun emosional.

2. Jaga kepercayaannya dengan cara merahasiakan segala masalahnya


Mulailah untuk menjaga setiap rahasia yang dimilikinya. Buat dia percaya bahwa kehidupan privasinya aman dan tidak akan pernah diketahui orang lain.

1. Berikan dia rasa aman bila berada didekatmu


Perasaan aman ini berasal dari perhatian, tatapan mata yang meneduhkan, pelukan hangat, dan hal-hal lain yang membuat hatinya menjadi lebih tenang.

Nah, itu dia beberapa pendekatan emosional yang bisa kamu lakukan jika si dia sedang mengalami masalah. Tetaplah tenang dan jangan sampai malah ikutan emosi yaa! :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar